Pada Term ini, OSIS kembali hadir memberikan acara ke komunitas, baik kepada Dyatmika, maupun masyarakat Bali secara keseluruhan. Dengan mengikuti tradisi tahunan kami, OSIS merencanakan dan melaksanakan Hari Komunitas kepada siswa yang lebih muda (Kelas 6-8), dimana siswa sepanjang pagi dapat mengambil bagian dalam berbagai kegiatan di Hari Komunitas yang diselenggarakan oleh OSIS. Dalam situasi COVID-19, beberapa penyesuaian dilakukan untuk memungkinkan acara ini berlangsung secara online, sangat mengejutkan acara ini berakhir dengan lancar dan sukses. Kami percaya bahwa berlangsungnya acara ini sangat penting untuk menjaga rasa kebersamaan yang dimiliki Dyatmika, terutama selama berlangsungnya pembelajaran secara online.
OSIS juga mengadakan kegiatan amal dan donasi dimana mereka meminta siswa untuk menyumbangkan barang-barang lama atau tidak terpakai seperti buku, pakaian, dan mainan. Buku-buku tersebut dijual dengan harga/ nilai yang wajar di bazar kecil Dyatmika sehingga siswa dapat membaca buku baru dengan harga murah. Hasil keuntungan dari penjualan buku dan sumbangan pakaian maupun mainan akan disumbangkan untuk panti asuhan anak.