Kunjungi tujuan studi potensialmu
Walaupun situs web suatu institusi dan berbincang-bincang dengan para alumninya dapat memberikan kesan keseluruhan yang baik tentang bagaimana rasanya hidup dan belajar di suatu tempat, tidak ada yang lebih baik daripada mencoba berada di sana secara langsung menghirup udara dan menyerap suasana kampus dan area lokalnya. Membuat keputusan untuk pergi dan belajar di suatu tempat selama 3-4 tahun ke depan adalah keputusan besar dalam hidup, sehingga kamu dapat melakukan investasi waktu yang berharga dengan pergi mengunjungi kampus tujuanmu selama waktu liburan ini jika memungkinkan. Panduan lebih lanjut tentang cara mengatur dan melakukan kunjungan suatu kampus dapat kamu temukan di Dyatmika University Handbook.
Temukan dirimu
Alat yang paling penting untuk membantumu membuat keputusan yang tepat tentang masa depanmu adalah pengetahuan diri dengan memiliki lebih banyak waktu dan kebebasan dari semua tuntutan akademik, liburan merupakan waktu yang tepat untuk merenungkan secara lebih mendalam tentang siapa dirimu yang sebenarnya, apa yang kamu sukai dan kuasai dengan baik. Tes kepribadian seperti Myers Briggs merupakan contoh yang bagus untuk memulainya: 16 Personalities. Kamu juga dapat menelusuri: VIA Institute of Character, 123 Character Test, HumanMetrics dan My Next Move.
Lakukan pengalaman kerja atau menjadi relawan
Liburan adalah waktu yang tepat untuk mendapatkan pengalaman di bidang pekerjaan yang mungkin kamu minati di masa depan melalui magang, pekerjaan paruh waktu, bayangan kerja atau menjadi relawan. Kamu juga akan mengembangkan keterampilan baru yang berharga, membangun jaringan, dan mengembangkan kesadaran diri yang lebih besar tentang apa yang disukai atau tidak disukai maupun kelebihan atau kelemahanmu. Plus kamu akan mengumpulkan pengalaman yang dapat kamu tulis di esai aplikasi universitas dan di daftar riwayat hidupmu.